Sabtu, 11 Juni 2011

Cara Selalu save .doc di Ms. Word 2007 dan 2010


Pada saat ini tidak bisa dipungkiri kalau masih banyak masyarakat yang masih menggunakan Ms. Office 2003 yang tidak bisa membaca format .docx yang merupakan format word 2007 dan 2010. Secara default, kalau kita save dokumen di office word 2007 atau 2003 adalah .docx. Untuk save .doc kita harus klik File, save (dokumen baru) atau save as, dan pada save as type kita harus pilih word 97-2003 Documents. Kalau setiap saat kita ingin save .doc dan selalu melakukan itu repot juga. Agar bisa dilakukan secara otomatis, silahkan ikuti langkah2 berikut :
  1. Buka Ms. Word
  2. Pilih menu File, Options, Advance, Save
  3. Pada pilihan Save File in This Format, pilih yang Word 97-2003 Document (.doc), ok
  4. Selamat anda tidak perlu susah lagi untuk save .doc


Selamat Mencoba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar